JAKARTA, SERUJI.CO.ID – Partai Gerindra mendorong tagar #2019PrabowoPresiden sebagai pengganti tagar #2019GantiPresiden, agar suasana di tahun politik menyambut Pilpres 2019 menjadi sejuk.
Hal itu disampaikan Wakil Ketua Umum Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad menyikapi terjadinya pro-kontra atas tagar #2019GantiPresiden yang ditolak deklrasinya diberbagai kota.
“Ini bagian dari upaya kami untuk menyejukkan suasana di tengah masyarakat,” kata Dasco di Jakarta, Selasa (29/8).
Baca juga:Â Pulangkan Neno Warisman, Polisi Beralasan Agar Pekanbaru Kondusif
Dijelaskan oleh Dasco, bahwa lewat #2019PrabowPresiden dipertegas esensi dari gerakan #2019GantiPresiden yang sudah lebih dahulu digaungkan di tengah masyarakat.
“Dengan #2019PrabowoPresiden kami mempertegas esensi dari #2019GantiPresiden,” jelasnya.
Dengan telah diluncurkannya tagar #2019PrabowoPresiden, Dasco berharap relawan dan seluruh elemen pendukung #2019GantiPresiden bekerja sama memenangkan Prabowo sebagai Presiden di Pilpres 2019.
“Jika masih ada yang bertanya, siapa Presidennya? jawabnya #2019PrabowoPresiden. Mari kita bersama kerja untuk #2019PrabowoPresiden,” pungkasnya.
Baca juga:Â Ketum Ansor: #2019GantiPresiden Hanya Gerakan Politik Orang Frustasi dan Bingung
Sebagaimana diberitakan, deklarasi #2019GantiPresiden mengalami penolakan di berbagai kota. Terakhir di Pekanbaru dan Surabaya, sekelompok masyarakat menolak kegiatan deklrasi #2019GantiPresiden di kota mereka.
Penolakan ini membuat suasana memanas, karena juga terjadi persekusi atas aktivis dan masyarakat pendukung #2019GantiPresiden. Selain itu aparat keamanan juga dinilai tidak menjalankan tugasnya dengan baik, dengan melindungi hak masyarakat pendukung tagar #2019GantiPresiden berekspresi. (ARif R)
Blm masa kampanye
#2019PrabowoPresiden #2019PrabowoSandi RT : Ingin Suasana Sejuk, Gerindra Gagas Tagar… https://t.co/d1mbunFhOv