SOLO, SERUJI.CO.ID – Tahun 2018, Indonesia menjadi tuan rumah Asian Games. Pawai obor Torch Relay Asian Games 2018 digelar guna menyambut ajang ini dengan gegap gempita.
Obor Asian Games 2018 tiba di Kota Solo, Jawa Tengah pada Kamis siang (19/7). Obor diterima oleh Wali Kota Surakarta FX. Hadi Rudyatmo di Tugu Makuto, Karangasem.
Sejumlah tokoh turut terlibat sebagai pembawa lari obor. Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Condro Kirono menjadi pelari pertama pembawa obor di Kota Solo.
Dari Tugu Makuto, obor Asian Games dibawa secara estafet hingga ke kawasan Sriwedari, Jawa Tengah. Di sana Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo turut berpartisipasi menjadi salah satu pembawa obor.
“Semangat kebangkitan olah raga kita seperti obor yang menyala-nyala, seperti api yang panas membara untuk menyemangati,” ungkap Ganjar.
Ganjar optimis, Indonesia mampu menorehkan prestasi pada Asian Games 2018. Hal itu sudah diawali oleh prestasi atlet-atlet muda di kancah dunia.
“Lari 100 meter (Mohammad Zohri) bisa menang, balap motor dari Yogyakarta kemarin menang, wushu kita mendapatkan dua emas, pemanjat tebing kita bisa melibas Rusia,” urai Ganjar.
Obor Asian Games 2018 dibawa kiloan meter dan berakhir di Balai Kota Surakarta. Sejumlah artis dan tokoh ikut terlibat. Seperti Dian Sastrowardoyo, Agung Hercules dan Menteri PU PR. (Vita K/Hrn)