MENU

Hitung Cepat: Prabowo Unggul di 20 Provinsi, Jokowi di 14 Provinsi

JAKARTA, SERUJI.CO.ID – Hasil hitung cepat atau quick count Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 yang dilakukan lembaga survei Charta Politika hingga Kamis (18/4), pukul 19.30 WIB telah mendekati 100 persen.

Pantauan SERUJI di situs hitung cepat Antara, jumlah suara hitung cepat yang sudah masuk dari seluruh provinsi di Indonesia mencapai 99,50 persen.

Terlihat, pasangan capres-cawapres nomor urut 02, Prabowo-Sandiaga unggul di 20 provinsi di Indonesia. Sementara pasangan nomor urut 01, Jokowi-KH Ma’ruf Amin hanya unggul di 14 provinsi yang ada di Indonesia.

Prabowo-Sandi unggul di Jabar, Sumut, Banten, DKI, Sulsel, Sumsel, Riau, Sumbar, NTB, Aceh, Kalsel, Jambi, Sulteng, Kalteng, Sultra, Bengkulu, Maluku, Kepri, Gorontalo, dan Maluku Utara.

Kemenangan terbesar, diraih Prabowo-Sandi di Sumatera Barat dengan perolehan suara 87,63 persen, kemudian diikuti di Aceh dengan 81,31 persen suara.

Sementara pasangan Jokowi-KH Ma’ruf unggul di Jatim, Jateng, Lampung, Kalbar, Papua, NTT, Bali, DI Yogyakarta, Kaltim, Sulut, Babel, Sulbar, Papua Barat, dan Kalimantan Utara.

Kemenangan Jokowi terbesar diraih di provinsi Bali dengan 86,25 persen, kemudian diikuti di NTT dengan 82,18 persen.

Hasil quick count per provinsi Pilpres 2019 dari Charta Politika per 18 April 2019.

Namun, secara keseluruhan total perolehan suara, pasangan nomor urut 01, Jokowi-KH Ma’ruf unggul dengan 54,30 persen suara, dibanding pasangan nomor urut 02, Prabowo-Sandi yang memperoleh 45,70 persen suara.

Keunggulan Jokowi-KH Ma’ruf secara nasional ini, walau dari perbandingan jumlah provinsi kalah banyak yang dimenangkan, disebabkan Jokowi-KH Ma’ruf berhasil meraih kemenangan telak di provinsi dengan jumlah suara (DPT) yang diperebutkan besar. Seperti Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali dan DI Yogyakarta.

Hasil quick count Charta Politik di Pilpres 2019 secara nasional.

Sementara Prabowo-Sandi hanya unggul telak justru di provinsi yang memiliki jumlah suara terbilang kecil. Di Jawa Barat yang merupakan provinsi dengan jumlah suara besar, Prabowo-Sandi hanya menang 55,60 persen, dengan selisih tidak terpaut jauh dari Jokowi-KH Ma’ruf di 44,40 persen.

Hal yang sama di DKI Jakarta, Prabowo-Sandi hanya unggul 50,76 persen dibanding Jokowi-KH Ma’ruf yang peroleh 49,24 persen suara.

Berikut hasil quick count Charta Politika terhadap Pilpres 2019 di seluruh Provinsi

NoProvinsiJokowiPrabowo
1Jawa Barat44,40%55,60%
2Jawa Timur65,89%34,11%
3Jawa Tengah75,97%24,03%
4Sumatera Utara46,07%53,93%
5Banten40,90%59,10%
6DKI Jakarta49,24%50,76%
7Sulsel37,94%62,06%
8Lampung57,93%42,07%
9Sumsel38,86%61,14%
10Riau44,42%55,58%
11Kalbar50,09%49,91%
12Sumbar12,37%87,63%
13NTB29,80%70,20%
14Papua78,24%21,76%
15Aceh18,69%81,31%
16NTT82,18%17,82%
17Bali86,25%13,75%
18Kalsel32,64%67,36%
19Di Yogyakarta67,69%32,31%
20Kaltim51,79%48,21%
21Jambi40,32%59,68%
22Sulut73,33%26,67%
23Sulteng45,98%54,02%
24Kalteng49,75%50,25%
25Sultra40,30%59,70%
26Bengkulu47,28%52,72%
27Maluku38,68%61,32%
28Kepri47,49%52,51%
29Babel63,07%36,93%
30Sulbar61,44%38,56%
31Gorontalo48,27%51,73%
32Malut49,19%50,81%
33Papua Barat73,05%26,95%
34Kaltra66,31%33,69%

Catatan penting: Hasil quick count bukan merupakan hasil resmi pemilu. Untuk hasil resmi pemilu, menunggu perhitungan suara secara manual dari KPU.

Ingin mengabarkan peristiwa atau menulis opini? Silahkan tulis di kanal WARGA SERUJI dengan klik link ini

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan isi komentar anda
Silahkan masukan nama

ARTIKEL TERBARU

BERITA TERBARU

TERPOPULER