MENU

11 Orang Jatuh dari Viaduk 3 Tewas, Saat Nonton Drama Kolosal “Surabaya Membara”

SURABAYA, SERUJI.CO.ID – Sebanyak sebelas orang penonton yang sedang menyaksikan drama kolosal “Surabaya Membara” di atas Jembatan Kereta Api atau Viaduk di Kawasan Tugu Pahlawan, Surabaya, Jumat (9/11) malam, mengalami kecelakaan saat Kereta Api melintas.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, dari kesebelas orang sebanyak dua orang tewas di lokasi kejadian, dan satu lainnya meninggal setelah sempat dibawa ke Rumah Sakit setempat.

Satu orang tewas diatas Viaduk karena tersambar Kereta Api yang berjalan pelan. Sementara dua lainnya adalah korban yang jatuh dari atas Viaduk yang memiliki ketinggian sekitar 10 meter lebih.

Sementara yang lainnya mengalami luka-luka dan saat ini dirawat di Rumah Sakit PHC Surabaya, RS. Dr. Soewandhie, dan RSUD. Dr. Soetomo.

Korban tersebut adalah para penonton drama kolosal “Surabaya Membara” yang malam ini, Jumat (9/11) dipentaskan di kawasan Tugu Pahlawan, Surabaya. Mereka menonton diatas Viaduk yang merupakan jembatan penyebrangan Kereta Api yang masih aktif dilalui Kereta tiap hari.

Berikut salah satu video yang sempat direkam warga dan diunggah ke media sosial facebook;

 

(ARif R)

 

Ingin mengabarkan peristiwa atau menulis opini? Silahkan tulis di kanal WARGA SERUJI dengan klik link ini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan isi komentar anda
Silahkan masukan nama

ARTIKEL TERBARU

BERITA TERBARU

TERPOPULER