MENU

Jika Terpilih, Prabowo-Sandi Janji Tidak Jadikan BUMN Alat Kekuasaan

JAKARTA, SERUJI.CO.ID – Calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno berjanji tidak akan menjadikan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sebagai alat kekuasaan, jika ia bersama Prabowo Subianto terpilih dalam Pilpres 2019.

“Insya Allah kalau Prabowo-Sandi mendapat amanah dari Allah Subhanahu wa ta’ala, dipilih oleh rakyat Indonesia menjadi Presiden dan Wakil Presiden 2019-2014, kita akan jaga BUMN ini bukan alatnya Prabowo-Sandi,” kata Sandiaga dalam diskusi bertajuk ‘Selamatkan BUMN sebagai Benteng Ekonomi Nasional’ di Hotel Ambhara, Jakarta, Rabu (12/12).

Sandi menilai pengelolaan BUMN saat ini sangat mengkhawatirkan lantaran tidak memberi pendapatan signifikan bagi negara dan tidak mampu menyejahterakan rakyat Indonesia.

“Hal itu terjadi karena BUMN tidak dikelola dengan prinsip best practice. Sebaliknya malah dikelola dibawah tekanan politik dan kekuasaan,” kata Sandi.

Menurutnya BUMN punya tugas besar, sehingga jangan sampai menjadi alat kekuasaan dan nantinya akan menggerakkan BUMN tanpa membebani Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Sehingga, katanya, utang negara tidak akan membludak.

“Ini tugas lebih besar dari Prabowo-Sandi. Ini BUMN untuk pastikan Indonesia adil makmur. Kuncinya adalah BUMN ini kalau BUMN bisa kita gerakan tidak akan bebani APBN, utangnya nggak membludak,” jelas mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini.

BUMN, lanjut Sandi, adalah alat milik negara, bukan alat milik pemerintah atau pun alat kekuasaan. BUMN harus dikelola secara baik dan profesional.

“Karena politisi itu come and go. Tapi integritas itu stay di BUMN. Kalau BUMN bisa membangun profesionalisme dan integritas, Insya Allah benteng ekonomi bisa diperankan oleh BUMN,” pungkasnya.

Turut tampil sebagai pembicara dalam diskusi ini yakni Menteri ESDM 2014-2016 Sudirman Said, Sekretaris Meneg BUMN 2004-2012 Said Didu, dan Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Migas Indonesia/KSPMI Faisal Yusra. (SU05)

Ingin mengabarkan peristiwa atau menulis opini? Silahkan tulis di kanal WARGA SERUJI dengan klik link ini

5 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan isi komentar anda
Silahkan masukan nama

ARTIKEL TERBARU

BERITA TERBARU

TERPOPULER