BANDUNG, SERUJI.CO.ID – Calon Gubernur JabarĀ TB Hasanuddin mengatakan bahwa program kepemilikan rumah DP 1 persen yang ia usung bersama calon Wakil Gubernur Anton Charliyan, bisa direalisasi di Jawa Barat.
TB Hasanuddin mengaku bahwa sebelum program itu ia luncurkan, telah berkonsultasi ke Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPera) Basuki Hadimuldjono.
“Dari hasil konsultasi itu, program DP 1 persen bisa direalisasikan di Jawa Barat, bahkan bunga cicilan sebesar 5 persen juga bisa dilakukan oleh Pemprov Jabar,” ungkapĀ TB Hasanuddin kepada media, Selasa (13/3).
Politisi PDIP ini juga menjelaskan bahwa program DP 1 persen yang ia usung realistis diwujudkan melihat kondisi di Jabar dibanding DKI yang mengusung program DP 0 persen.
“Sebetulnya DP 1 persen ini lebih realistis di Jabar, karena tanah di sini lebih murah dibandingkan di DKI Jakarta. DP 0 persen di DKI Jakarta saja bisa, tentu di Jabar juga bisa,” ujarnya.
Lebih lanjut Jendral purnawirawan TNI ini menjelaskan bahwa program DP 1 persen yang ia usung adalah untuk kepemilikan rumahĀ berbentuk rumah susun, seperti yang diterapkan di DKI Jakarta oleh Gubernur-Wakil Gubernur DKI Anies Baswedan-Sandiaga Uno.
Sebelumnya dalam program Debat Calon Gubernur-Wakil Gubernur Jabar di sebuah stasiun TV Swasta nasional, paslon TB Hasanuddin-Anton Charliyan yang diusung PDIP mengungkapkan program kepemilikan rumah DP 1 persen yang mereka usung. Banyak pihak kemudian pesimis akan program tersebut. (ARif R/Hrn)