BANGKOK, SERUJI.CO.ID – Indonesia memastikan tempat pada babak perempat final turnamen bulu tangkis beregu putri Piala Uber 2018 di Bangkok, Thailand, setelah pada pertandingan penyisihan grup D, Selasa (22/5), menang telak 5-0 atas Prancis.
Kepastian maju ke babak delapan besar tersebut juga karena pada pertandingan grup D lainnya China mengalahkan Malaysia.
Dengan demikian Gregoria Mariska dan kawan-kawan tinggal menentukan posisi juara atau runner-up grup D pada pertandingan terakhir penyiisihan melawan China, Rabu (23/5).
Malaysia yang hari sebelumnya kalah 2-3 dari Indonesia, dipastikan gagal ke babak delapan besar.
Pada pertandingan melawan Prancis yang di atas kertas memang lebih lemah, Indonesia tidak menampilkan kekuatan penuhnya.
Baca juga:Â Hadapi Perancis, Tim Uber Indonesia Ubah Formasi
Pada pertandingan itu tim pelatih Indonesia juga membongkar pasangan ganda putri teratas Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Della Destiara/Rizki Amelia.
Apriyani kali ini dipasangkan dengan Nitya Krishinda, sedangkan Della dengan Ni Ketut Mahadewi.
Meskipun demikian tim Indonesia tetap mendominasi pertandingan di Impact Arena Bangkok tersebut.
Hanya pasangan Nitya Krishinda Maheswari/Apriyani Rahayu yang harus main tiga gim untuk mengalahkan Delphine Delrue/Lea Palermo 16-21, 21-19, 21-19.
Partai lainnya berlangsung dua gim.
Berikut hasil pertandingan Indonesia lawan Prancis Indonesia – Prancis 5-0 Hasil pertandingan Gregoria Mariska – Yaelle Hoyaux 21-9, 21-8 Della Destiara/Ni Ketut Mahadewi – Emillie Lefel/Anne Tran 21-10, 21-16 Dinar Dyah Ayustine-Marie Batomene 21-17, 21-10 Nitya Krishinda Maheswari/Apriyani Rahayu – Delphine Delrue. Lea Palermo 16-21, 21-19, 21-19 Ruselli Hartawan-Katia norman 21-17 21-16. (Ant/SU02)