MENU

Dijadwalkan Tiba Pagi Ini, Jenazah Pratu Sandi Akan Dimakamkan di TMP Kota Banjar

KOTA BANJAR, SERUJI.CO.ID – Jenazah Pratu Sandi Novian anggota Timsus Satgasban XV Kopassus Pos Sinak, yang tewas ditembak kelompok separatis saat berada di pasar Sinak, Distrik Sinak, Kabupaten Puncak, Papua, dijadwalkan akan tiba pagi ini di Kota Banjar.

Humas Kodim 0613 Ciamis Mayor (inf) Sutisna mengatakan jenazah sudah diterbangkan dari Papua, dan saat ini sedang menuju Badara Soekarno-Hatta. Selanjutnya jenazah almarhum yang putra asli Banjar akan dibawa ke rumah duka di Dusun Randegan 1, RT01/RW05, Desa Raharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat.

Baca juga: Prajurit TNI Tewas Ditembak Kelompok Separatis Papua

“Diperkirakan jenazah tiba di rumah duka paling lambat pagi ini,” kata Sutisna saat dikonfirmasi SERUJI, Selasa (13/2) pagi.

Sementara itu dirumah duka pihak keluarga dan keluarga besar TNI sudah mempersiapkan penyambutan kedatangan jenazah. Tampak puluhan karangan bunga dari pejabat tinggi TNI berjejer di rumah duka, juga dari instansi dan tokoh masyarakat Banjar.

Sutisna juga menjelaskan bahwa pemakaman almarhum Sandi Novian sudah dipastikan di makam Taman Makam Pahlawan (TMP) Kota Banjar. Pemakaman akan dilakukan dengan upacara militer.

Anggota TNI sudah berkumpul di rumah almarhum Sandi Novian sejak Senin malam, untuk mempersiapkan pemakaman.

“Kita sudah koordinasi dengan Kopassus sebagai pelaksanaan upacara pemakaman, rencana pagi ini akan di makam,” ungkapnya.

Baca juga: Prajurit TNI Yang Gugur Ditembak Separatis Papua Adalah Putra Banjar

Almarhum Pratu Sandi Noviana adalah putra bungsu dari tiga bersaudara. Lahir dari keluarga petani sederhana, pasangan Toyib dan Tini Sumartini.

Sandi Novian
Toyib ayah alm Pratu Sandi Novian memperlihatkan foto sang anak.

Dimata saudara dan orang teman-temannya, Sandi dikenal sangat baik dan sopan, selalu menghormati orang dewasa.

Dari informasi yang didapat SERUJI, almarhum Pratu Sandi Novian berencana menikah tahun ini, tapi takdir berkata lain, prajurit Kopassus yang bertugas membela negaranya ini harus berpulang kepangkuanNYA. (Degum/Hrn)

Ingin mengabarkan peristiwa atau menulis opini? Silahkan tulis di kanal WARGA SERUJI dengan klik link ini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan isi komentar anda
Silahkan masukan nama

ARTIKEL TERBARU

BERITA TERBARU

TERPOPULER