JAKARTA, SERUJI.CO.ID – Dai kondang, KH Abdullah Gymnastiar atau yang akrab disapa Aa Gym meminta masyarakat menghambil hikmah atas kejadian padamnya listrik di sebagian besar wilayah di pulau Jawa pada Ahad (4/8) kemarin.
“Sahabatku sekalian. Takdir mati listrik kali ini seharusnya kita gali hikmahnya agar banyak manfaatnya,” kata Aa Gym lewat akun facebooknya yang telah terverifikasi @KH.Abdullah.Gymnastiar yang dipantau SERUJI, Senin (5/8).
Dijelaskan ulama yang juga pemimpin Pondok Pesantren Daarut Tauhiid di Kota Bandung ini, padamnya listrik di Jakarta, Banten, Jabar, dan sebagian Jateng tersebut terjadi pasti atas izin Allah.
“Apapun Yang terjadi pasti ada sebabnya. Tanpa ijinNya tak akan terjadi musibah dan karunia dan musibah biasanya diundang oleh keburukan kita sendiri,” ujarnya.
Menurut Aa Gym, hal tersebut bisa jadi teguran untuk membuat sadar betapa lemahnya manusia.
“Bahkan kekayaan, pangkat jabatan dan kekuasaan setinggi apapun tak ada yang bisa menolak takdirNya. Kita harus istigfar dari ujub takabur,” tuturnya.
Ingin mengabarkan peristiwa atau menulis opini? Silahkan tulis di kanal WARGA SERUJI dengan klik link ini