MENU

Cara Mengatasi Anak yang Alergi Susu Sapi

Susu sapi mengandung banyak manfaat terutama untuk pertumbuhan tulang anak. Namun apa jadinya jika anak justru alergi susu sapi?

SERUJI.CO.ID – Susu sapi menjadi salah satu asupan utama untuk pembentukan tulang pada anak. Namun tak sedikit anak-anak yang justru alergi dengan keberadaan susu sapi. Bahkan susu sapi menjadi peringkat ketiga komponen yang menyebabkan alergi.

Salah satu faktor yang diduga penyebab anak menjadi alergi susu sapi adalah, adanya penurunan angka pemberian ASI dan semakin meningkatnya pemberian susu formula.

Lalu, bagaimana cara mencegah alergi susu sapi pada anak?

Langkah pertama anda bisa memberikan ASI terlebih dahulu. Pengenalan susu sapi di usia 0 – 6 bulan membuat tubuh anak tidak bisa menerima protein dari susu sapi.

Namun apabila anda tidak bisa memberikan ASI pada buah hati, cara lainnya adalah dengan memberi susu formula dengan kandungan casein dan whey formula terhidrolasi.

Mungkin akan muncul pertanyaan dalam benak anda, apakah susu dengan kandungan tersebut aman dikonsumsi?

Berdasarkan bukti penelitian, pemmberian susu formula ini cukup efektif untuk bayi berusia 4 hingga 6 bulan.

Baca juga: Kenali Penyebab Anak Alergi Susu Sapi

Berdasarkan sebuah penelitian, bayi yang beresiko mengalami alergi terhadap susu sapi, bisa diberikan susu sapi formula yang bersifat hipoalergenik. Selanjutnya, bunda perlu memantau perkembangan buah hati selama empat bulan dan rutin mencatat, apakah dalam kurun waktu tersebut anak masih mengalami alergi atau tidak.

Alergi susu sapi pada anak bisa ditangani dengan konsultasi dokter. Diskusikan segala bentuk kemungkinan jalan yang bisa mengatasi alergi susu sapi pada anak. (Nia)

Ingin mengabarkan peristiwa atau menulis opini? Silahkan tulis di kanal WARGA SERUJI dengan klik link ini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan isi komentar anda
Silahkan masukan nama

ARTIKEL TERBARU

BERITA TERBARU

TERPOPULER