MENU

Las Vegas Sajikan Pertandingan Mewah Akhir Pekan Ini

LAS VEGASĀ – Minggu ini Las Vegas akan menyajikan pertandingan seru antara petarung MMA Conor McGregor versus petinju profesional Floyd Mayweather setelah pada beberapa minggu terakhir hanya sebatas perang secara verbal yang akan dilaksanakan pada hari Minggu (27/8) besok.

Diperkirakan akan dihadir 20.000 penonton yang akan memenuhi T-Mobile Arena. Dalam laga yang bertajukĀ The Money Fight ini panpel pertandingan menyiapkan trofi berbentuk sabuk dengan tali pengikat yang dibuat dari kulit buaya dan mengandung 3.360 berlian 24 karat, bersama batu safir dan permata.

Bagi Mayweather, ini akan menjadi titik puncak bagi pekerjaannya seumur hidup, kesempatan untuk melampaui mantan petinju kelas berat Rocky Marciano, yang pensiun dengan rekor sempurna 49-0.

Sedangkan bagi McGregor, kemenangan akan memberinya status agung dalam sejarah olahraga beladiri serta mengukuhkan pria asal irlandia ini sebagai bintang beladiri lintas cabang.

Mayweather, juara dunia 12 kali dari lima kelas kerap tampil bertahan, juga menyebut akan melakukan Kock out, sesuatu yang sudah tidak ia lakukan sejak menaklukkan Victor Ortiz selama hampir enam tahun silam.

“Saya telah mengatakan bahwa saya tidak akan mengambil jarak dan anda dapat menandai kata-kata saya,” kata Mayweather.

“Saya tahu bahwa saya berada di pertarungan berat namun ada satu hal yang saya tahu, pertarungan ini tidak akan berjarak.”, Lanjut Mayweather.

Sementara McGregor yang dikenal akan arogansinya, menatap pertandingan ini dengan percaya diri dan semangat.

“Saya akan maju dan memberikan tekanan dan menghancurkan orang tua ini, saya tidak melihat pertarungan ia bertahan dua ronde, saya merasa saya akan memiliki keputusan untuk mengakhirinya dalam satu ronde.”, Ucap McGregor

“Ia adalah orang yang dikalahkan. Ia tidak akan mampu mengatasi kekejaman yang saya miliki.”, Lanjut McGregor.

Potensi McGregor untuk mencatatkan kejutan terbesar dalam sejarah tinju bergantung pada beberapa hal yang tidak berwujud. Karakteristiknya yang agresif di dalam dan di luar ring, petarung Irlandia 29 tahun memiliki keunggulan kemudaan dan tenaga.Ā (Ant/Frdn)

Ingin mengabarkan peristiwa atau menulis opini? Silahkan tulis di kanal WARGA SERUJI dengan klik link ini

ARTIKEL TERBARU

BERITA TERBARU

TERPOPULER