JAKARTA, SERUJI.CO.ID – Calon Presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto menyampaikan keprihatinannya atas kondisi Indonesia saat ini, yang menurutnya sedang sakit.
“Saya berdiri di sini, karena saya berpadangan bahwa negara kita sedang sakit saudara-saudara sekalian. Ibu Pertiwi sedang diperkosa saudara sekalian!” kata Prabowo dalam orasi politiknya saat kampanye akbar nasional di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Ahad (7/4).
Menurut Prabowo, hal itu karena kekayaan negara Indonesia terus diambil dan berbagai persoalan lainnya.
“Hak-hak rakyat diinjak-injak, kepala desa dipanggil, diancam-ancam,” ujar Prabowo di hadapan ratusan ribu massa pendukungnya.
Bahkan, lanjutnya, ulama-ulama dikejar-kejar dan emak-emak ditangkap.
“Orang tidak bersalah hanya berbicara (ditangkap), (padahal) Undang Undang Dasar menjamin kebebasan berbicara,” tuturnya.
Dalam orasi politiknya tersebut, Prabowo juga menyinggung kasus politisi Gerindra Ahmad Dhani yang saat ini berada dalam penjara atas vonis pengadilan terhadap dirinya.
“Saudara Ahmad Dhani meringkuk di penjara sekarang. Hai hakim, hai hakim yang memberi ketidakadilan kepada rakyat jangan kau kira kau tidak dicatat,” tukas Prabowo.