MENU

Hari Raya Nyepi, Polda Jatim Tingkatkan Pengamanan di Penyeberangan Banyuwangi

SURABAYA, SERUJI.CO.ID – Pada Hari Raya Nyepi yang jatuh pada Sabtu (17/3), Polda Jawa Timur meningkatkan pengamanan di beberapa titik khususnya tempat penyebrangan.

“Ada beberapa titik yang akan dilakukan pengamanan, seperti Mojokerto, Lumajang, dan Banyuwangi, besok akan kami pantau langsung di lapangan,” ungkap Kapolda Jatim Irjen Pol Machfud Arifin kepada wartawan di Mapolda Jatim, Jumat (16/3).

Mulai besok, kata Machfud akan mulai meningkatkan pemantauan terkait pengamanan Nyepi, yang paling utama di penyeberangan dari Pelabuhan Gili Manuk, Pulau Bali ke Pelabuhan Ketapang, Banyuwang.

“Sudah dipastikan aman lah Hari Raya Nyepi, seperti sebelumnya ya aman-aman saja, tidak usah dikahawatirkan, kami tetap melakukan pantauan pengamanan di beberapa wilayah tersebut,” pungkasnya. (Devan/SU05) 

Ingin mengabarkan peristiwa atau menulis opini? Silahkan tulis di kanal WARGA SERUJI dengan klik link ini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan isi komentar anda
Silahkan masukan nama

ARTIKEL TERBARU

BERITA TERBARU

TERPOPULER