KOTA BANJAR, SERUJI.CO.ID – Pengurus Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) Kota Banjar, Jawa Barat untuk yang kesekian kalinya menggelar Kontes dan Pameran Bonsai tingkat nasional. Bertempat di area parkir Banjar Water Park (BWP) Kota Banjar, Jawa Barat.
Festival ini dilaksanakan selama sepekan dari 16 Februari sampai dengan 25 Febuari 2018.
Festival kali ini sangat berbeda dengan tahun sebelumnya, pasalnya kali ini peserta Pameran Bonsai diikuti se-Pulau Jawa dan Bali, sebanyak 300 peserta siap meramaikannya.
Menurut Endang Hidayat Ketua Pelaksana PPBI Kota Banjar, festival dan pameran bonsai ini bertujuan menumbuhkan semangat dan kreativitas pegiat seni pohon yang antik dan unik.
Menumbuhkan semangat para pecinta bonsai untuk terus berkarya dan meningkatkan kreativitas.
“Syukur Alhamdulillah festival bonsai tingkat nasional kali ini sangat ramai dan antusias peserta pun hingga membludak tak tertampung,” tutur H. Endang Hidayat kepada SERUJI, Selasa (21/2).
Sementara itu, menurut Ketua PPBI Kota Banjar Nana Suryana mengungkapkan, selain sebagai karya seni yang terus berkembang, bonsai juga punya nilai ekonomis yang tinggi, bisa menggerakkan ekonomi lokal, contohnya kita bisa mengajak para petani atau budidaya bonsai untuk dijual di pameran ini.
“Selama festival bonsai ini perputaran uang sudah mencapai ratusan juta untuk jual-beli pohon bonsai,” terang Nana.
PPBI Kota Banjar dan pusat berencana akan mencoba ikut serta diajang kontes festival bonsai tingkat internasional yang akan dilaksanakan di Vietnam pada tahun 2019 nanti.
(Degum/SU05)