MENU

FK Unair Targetkan 162 Jurnal Internasional

SURABAYA – Universitas Airlangga (Unair) ditargetkan mencapai ranking 500 top dunia oleh Kemenristek Dikti, tahun 2019 mendatang. Untuk itu, demi tercapainya predikat perguruan tinggi kelas dunia, Unair terus berupaya secara serius dengan berbagai hal. Di antaranya dengan menargetkan kenaikan jumlah publikasi jurnal yang terindeks scopus di tahun 2017 ini.

Hal ini disampaikan Wakil Dekan III Fakultas Kedokteran Unair Prof. Dr. Ni Made, dr., MS, Sp.MK ., dalam acara Lokakarya Pembinaan Publikasi Jurnal Internasional di Gramfik FK Unair, Kamis (2/3). Kegiatan lokakarya ini bertujuan untuk menyosialisasikan kiat-kiat dalam menghasilkan produk jurnal internasional yang dapat terindeks scopus.

Prof. Made berpendapat bahwa salah satu upaya untuk mencapai WCU (World Class University), yaitu melalui produk riset yang berupa jurnal internasional yang terindeks scopus. Hal  ini juga berkaitan dengan peraturan Kemenristekdikti tahun 2017 yang mewajibkan dosen untuk mempublikasikan jurnal ilmiah baik di level nasional maupun internasional.

“Tahun lalu jumlah publikasi jurnal internasional yang terindeks scopus hanya sekitar 64 jurnal. Dan untuk tahun ini kita menargetkan 162 jurnal internasional terindeks scopus,” ungkapnya.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Pusat Pengembangan Jurnal dan Publikasi Ilmiah (PPJPI) Dr. drg. Prihartini Widiyanti, M.Kes., mengungkapkan, karena publikasi jurnal internasional menjadi parameter yang sangat krusial, maka ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan. Seperti artikel ilmiah, cover letter, pilihan jurnal ilmiah yang dituju, serta motivasi yang kuat.

“Yang perlu diperhatikan lagi ketika akan melakukan publikasi jurnal internasional, yaitu prosedur penulisan agar dapat diterima oleh editor sehingga akan mendapatkan banyak reviews,” ungkapnya.

EDITOR: Rizky

Ingin mengabarkan peristiwa atau menulis opini? Silahkan tulis di kanal WARGA SERUJI dengan klik link ini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan isi komentar anda
Silahkan masukan nama

ARTIKEL TERBARU

BERITA TERBARU

TERPOPULER