SURABAYA, SERUJI.CO.ID – Menjelang pembukaan pendaftaran pasangan calon Gubernur (cagub)-Wakil Gubernur (cawagub) pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jatim 2018, tiba-tiba beredar kabar yang tidak terduga terkait pasangan cagub-cawagub yang di usung PDI-Perjuangan dan PKB, Saifullah Yusuf alias Gus Ipul-Abdullah Azwar Anas.
Dikabarkan Abdullah Azwar Anas yang saat ini masih menjabat Bupati Banyuwangi, akan mengundurkan diri dari pencalonan sebagai cawagub dalam Pilgub Jatim 2018.
Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI-Perjuangan dikabarkan tengah menggodok nama lain untuk menggantikan Azwar Anas mendampingi Gus Ipul.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI-Perjuangan Jatim, Kusnadi membantah kabar yang beredar luas di sosial media tersebut dan beberapa media online.
“Tidak benar, tidak ada mundur itu. Tidak ada apa-apa, lihat saja baliho Gus Ipul-Mas Anas masih terpasang di kantor DPD PDIP Jatim,” ujar Kusnadi kepada wartawan di kantor DPD PDIP Jatim, Kamis (4/1).
Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan Gus Ipul-Mas Anas, Hikmah Bafaqih, tidak membantah juga tidak membenarkan kabar yang beredar tersebut saat dikonfirmasi.
“Nanti, akan ada pemberitahuan lebih lanjut. Ditunggu saja ya,” katanya saat dikonfirmasi, Kamis (4/1) malam.
Beredar juga kabar bahwa nama Tri Rismaharini disebut-sebut akan menggantikan Azwar Anas sebagai cawagub berpasangan dengan Gus Ipul. Namun sampai berita ini diturunkan SERUJI belum bisa mengkonfirmasi ke Risma terkait kabar tersebut. (ARif R/Hrn)