MENU

Sambut HUT Kemerdekaan, Ustadz Bachtiar Nasir Luncurkan “Syiar Persatuan”

“Para pahlawan dan pejuang kemerdekaan bangsa Indonesia ini mayoritasnya adalah umat Islam dengan semangat jihad di jalan Allah yang digelorakan oleh para ulama. Semangat Jihad di jalan Allah yang berlandaskan al-Qur`an untuk membebaskan tanah air kita dari belenggu penjajahan dan kezaliman para penjajah,” jelasnya.

Ketua Alumni Universitas Islam Madinah se-Indonesia ini mengatakan, semangat jihad dan pengorbanan para pahlawan kian memudar di tengah bangsa Indonesia saat ini karena pengaruh kehidupan yang terlalu materialistik dan gaya hidup hedonisme. Semangat jihad dan jiwa pengorbanan itu juga memudar karena bangsa Indonesia semakin menjauhi ajaran dan tuntunan Allah dalam al-Qur’an.

“Syiar Persatuan yang bertajuk Mengisi kemerdekaan dengan al-Qur’an ini ingin mengajak agar bangsa Indonesia kembali kepada jati diri bangsa kita yang Berketuhanan Yang Maha Esa,” katanya.

Saat ditanya apa pesan lain dari acara tersebut, KH Bachtiar Nasir menjawab tidak ada pesan lain kecuali untuk persatuan dan kemerdekaan.

Ingin mengabarkan peristiwa atau menulis opini? Silahkan tulis di kanal WARGA SERUJI dengan klik link ini

2 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan isi komentar anda
Silahkan masukan nama

ARTIKEL TERBARU

BERITA TERBARU

TERPOPULER