MENU

Ratusan Orang Mengungsi Akibat Terjadi Bentrokan Militer Sudan

SUDAN, SERUJI.CO.ID – Ratusan orang yang kehilangan tempat tinggal di Negara Bagian Darfur Tengah, Sudan, mengungsi ke satu pangkalan Misi Uni Afrika-PBB (UNAMID) setelah bentrokan meletus antara militer Sudan dan kelompok bersenjata, kata misi tersebut, Rabu (20/6).

“Pada malam 15 Juni 2018, orang yang kehilangan tempat tinggal mulai berkumpul di luar Pangkalan Operasi Sementara UNAMID yang baru dibangun di Wilayah Golo, Daerah Jebel Marra, Darfur Tengah,” kata UNAMID di dalam satu pernyataan.

Pada 16 Juni, 305 orang yang kehilangan tempat tinggal, termasuk 200 anak kecil dan 85 perempuan, mulai mendirikan tempat berteduh sementara di luar pangkalan, katanya.

Staf UNAMID di Golo, katanya, memberi perlindungan dan air kepada orang yang kehilangan tempat tinggal tersebut, serta bantuan pertama buat seorang perempuan yang melahirkan di dekat pangkalan.

Bentrokan antara pasukan pemerintah dan Tentara Pembebasan Sudan anasir Abdul Wahid berlanjut di Daerah Jebel Marra antara 13 dan 16 Juni, dan korban jiwa berjatuhan dari kedua pihak serta menambah jumlah orang yang kehilangan tempat tinggal. (Ant/Su02)

Ingin mengabarkan peristiwa atau menulis opini? Silahkan tulis di kanal WARGA SERUJI dengan klik link ini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan isi komentar anda
Silahkan masukan nama

ARTIKEL TERBARU

BERITA TERBARU

TERPOPULER

Deddy Mizwar

Asmat, Suku Terkaya Indonesia?

5 Kelemahan Komunikasi Lewat Group Chat