MENU

PB NU: Tak Semua Kyai NU Dukung Gus Ipul

SURABAYA, SERUJI.CO.ID – Ketua PB NU KH Hasib Wahab Hasbullah mengatakan tak ada instruksi dari PB NU agar kyai atau warga NU untuk memberikan dukungan kepada bakal calon Gubernur (bacagub) Jatim Saifullah Yusuf atau Gus Ipul di Pilgub Jatim 2018 mendatang.

”Tak semua kyai NU dukung Gus Ipul, hanya sebagian saja. Yang lainnya memiliki dukungan ke calon lain. Kalau NU sendiri netral,” ungkapnya saat ditemui di Surabaya, Kamis (28/9).

Putra pendiri NU ini mengatakan untuk memberikan dukungan kepada calon gubernur Jatim, ulama NU memiliki hak masing-masing untuk memberikan dukungan.

”Ada kyai NU yang netral, ada yang ke Khofifah, atau menunggu calon lain yang lebih baik lagi,” jelasnya.

Pengasuh Ponpes Bahrul Ulum Jombang ini mengatakan PB NU juga tidak berhak mengarahkan dukungan ke Gus Ipul.

”NU itu jamiyah dan cuma merestui kalau ada warga NU yang maju di Pilgub Jatim,” jelasnya.

Soal dukungan Kyai NU ke Gus Ipul yang digelar di Sidoarjo yang menghasilkan rekomendasi agar PKB mengusung Gus Ipul, KH Hasib Wahab Hasbullah mengatakan tak semuanya kyai NU menghadiri pertemuan tersebut.

”Gak semua kyai NU hadir dalam pertemuan tersebut,” tandasnya. (Setya/Hrn)

Ingin mengabarkan peristiwa atau menulis opini? Silahkan tulis di kanal WARGA SERUJI dengan klik link ini

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan isi komentar anda
Silahkan masukan nama

ARTIKEL TERBARU

BERITA TERBARU

TERPOPULER