MENU

Sandiaga Memberi Contoh Dengan “Run To Work” ke Balai Kota

JAKARTA, SERUJI.CO.ID – Wakil Gubernur Jakarta Sandiaga Salahudin Uno berangkat ke tempat kerjanya di Balaikota Jakarta, pagi ini, Jumat (20/10) dengan berlari dari kediamannya di Jalan Pulombangkeng, Jakarta Selatan.

Sandi “Run To Work” bersama 13 orang rekannya dari gerakan “Jakarta Berlari” berlari menyusuri trotoar ibukota. Tampak pula kakak kandung Sandi, Indra Uno dalam rombongan lari tersebut.

Setelah dari Balaikota, Sandi bersama rombongan melanjutkan untuk lari menuju lapangan parkir Monumen Nasional (Monas) untuk senam bersama pegawai Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan warga.

“Kita memulai gerakan ‘Run to Work’ gerakan berlari ke kantor seminggu sekali, untuk mengurangi kemacetan sekalian melakukan pengecekan trotoar – trotoar dan hari ini dimulainya,” kata Sandi Lapangan Parkir Monas, Jakarta Pusat, Jumat (20/10) pagi.

Gerakan “Run to Work” menginisiasi gaya hidup sehat dengan mengajak pelari legendaris Eduardus Nabunone yang akrab dipanggil Edu.

“Bang Edu ini terinisiasi gerakan berlari ke kantor dan akan membuat `Hard Marathon’ antara `Jakarta 10 K’ dan `Jakarta Marathon’. Saat ini ada dua event lari besar DKI, sekarang kita selipkan satu lagi,” kata Sandi.

“Rekor nasional yang belum terpecah 10 K selama 28 tahun dan marathon selama 24 tahun,” ujarnya.

(Arif R/Hrn)

Ingin mengabarkan peristiwa atau menulis opini? Silahkan tulis di kanal WARGA SERUJI dengan klik link ini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan isi komentar anda
Silahkan masukan nama

ARTIKEL TERBARU

BERITA TERBARU

TERPOPULER