MADRID – Persaingan papan teratas La Liga makin ketat, setelah Real Madrid dipaksa imbang oleh tamunya Las Palmas dan Barcelona menang telak saat menjamu Sporting Gijon. Sementara, Barcelona di peringat teratas dengan 57 poin, unggul satu poin di atas Real. Namun, Real masih tanding 24 kali sedangkan Barca sudah 25 kali.
Di Santiago Bernabeu, Rabu (1/3), Cristiano Ronaldo menjadi penyelamat Real Madrid dari kekalahan saat menjamu Las Palmas. Isco membuka gol untuk Real Madrid menit ke-8. Namun, dua menit kemudian itu dibalas Tana yang melewati dua pemain Real lalu melepaskan tembakan menembus gawang Keylor Navas. Kedudukan imbang 1-1 hingga babak pertama usai.
Babak kedua, Gareth Bale dan Sergio Ramos bikin masalah. Baru berjalan dua menit, Bale ribut dengan Jonathan Viera sehingga dikenai kartu merah oleh wasit David Fernandez. Menit ke-55, Ramos salah fatal karena bola mengenai tangannya di kotak penalti. Sebagai algojo, Viera menyarangkan bola dan membuat skor 2-1 untuk Las Palmas. Empat menit kemudian, Kevin-Prince Boateng menambah gol Las Palmas jadi 3-1.
Manajer Zinedine Zidane memainkan Lucas Vazquez, Karim Benzema, dan James Rodriguez. Madrid mulai membalas setelah mendapatkan penalti menit ke-86 karena Castellano handball. Ronaldo menyarangkan bola ke gawang Las Palmas. Tiga menit kemudian, bintang asal Portugal itu menyundul bola umpan James Rodriguez dan mencetak gol penyelamat Madrid dari kekalahan. Skor 3-3 hingga laga usai.
Dalam pertandingan sebelumnya di Camp Nou, Trisula MSN membawa Barcelona menggilas Sporting Gijon 6-1. Sembilan menit berjalan, Lionel Messi menaklukkan Ivan Cuellar. Dua menit kemudian, bek Juan Rodriguez yang bermaksud menghalau umpan Neymar justru menceploskan bola ke gawang Gijon sendiri sehingga kedudukan jadi 2-0. Gijon memperkecil ketinggalan menit ke-21 lewat tendangan Carlos Castro. Namun, tendangan voli Luis Suarez membuat skor 3-1 hingga turun minum.
Babak kedua berjalan empat menit, Blaugrana membobol gawang Gijon lewat Paco Alcacer yang menggantikan Suarez. Neymar membawa Barcelona unggul 5-1 menit ke-65 lewat tendangan bebas yang tidak mampu dibendung Cuellar. Ivan Rakitic mencetak gol pamungkas Barcelona setelah bekerja sama dengan Sergi Roberto. Barca menutup laga dengan kemenangan 6-1.
Hasil lengkap pertandingan Rabu:
- Barcelona 6-1 Sporting Gijon
(Lionel Messi 9′, Juan Rodriguez 11′-bunuh diri, Luis Suarez 27′, Paco Alcacer 49′, Neymar 65′, Ivan Rakitic 87′ ; Carlos Castro 21′)
- Osasuna 1-4 Villarreal
(Roberto Torres 64′-penalti ; Roberto Soriano 2′, Roberto Soldado 27′-penalti, Rafael Santos Borre 74′, 78′)
- Celta Vigo 2-2 Espanyol
(Iago Aspas 21′, Daniel Wass 30′ ; Gerard MMoreno 28′, Pablo Piatti 32′)
- Granada 2-1 Alaves
(Wakaso Mubarak 38′, Isaac Cuenca 53′ ; Victor Camarasa 57′)
- Real Madrid 3-3 Las Palmas
(Isco 8′, Cristiano Ronaldo pen 86′, 89′); Tana 10′, Jonathan Viera pen 56′, Kevin-Prince Boateng 60′)
EDITOR: Omar Ballaz
Alamak jang…tumbang pulak