Banyak tips diet yang dapat dijalani seseorang yang ingin mengurangi berat badan.
Pada kesempatan ini, penulis ingin membagi pengalaman diet yang berhasil turun lima kilogram dalam lima minggu dengan tetap memperhatikan asupan gizi tanpa kelaparan. Diet kala itu penulis mulai pada bulan Oktober 2016.
Rumus umum diet adalah jumlah kalori yang masuk harus lebih kecil daripada kalori yang dikeluarkan. Misalkan seseorang memerlukan 1.500-2.000 kkal setiap harinya, maka usahakan asupan masuk dikurangi olahraga adalah kurang dari 1.500-2.000 kkal.
Kalori yang dibutuhkan dipengaruhi oleh berat badan dan aktivitas yang dilakukan.
Berikut adalah 10 tips diet tanpa kelaparan yang didasarkan pengalaman penulis.
Pertama, niat yang kuat untuk diet perlu ditanamkan. Niat merupakan modal awal untuk mengurangi berat badan. Tumbuhkan niat yang kuat agar berhasil dalam diet. Dengan niat yang kuat, maka kita bisa tidak terpengaruh ucapan orang lain yang seringkali mempertanyakan mengapa kita diet dan justru mempengaruhi kita untuk makan banyak.
Kedua, tetap makan tiga kali sehari. Makan sehari-hari tetap normal tiga kali sehari, hanya saja jumlah asupan dan jenis makanan dibatasi. Pada pagi hari, bisa makan aneka bubur yang berkalori rendah. Pada siang hari makan seperti biasa sementara pada malam hari nasi bisa dikurangi menjadi setengahnya.
Lauk pauk yang dimakan hendaknya dibatasi jumlahnya dan tidak berlebihan.
Ketiga, hindari makan kerupuk, cemilan dan gorengan. Kerupuk, cemilan dan gorengan sangat menggoda. Namun kalori yang ada pada kerupuk, cemilan dan gorengan dapat membatalkan usaha diet kita.
Kerupuk seberat 100 gram saja sudah bisa setara dengan kalori dua piring nasi. Gorengan juga memiliki kalori besar dikarenakan dimasak menggunakan minyak goreng.
Keempat, makanlah dengan nasi merah dan sayur. Nasi merah memiliki kalori lebih rendah daripada nasi putih dan memiliki serat yang cukup tinggi. Sayur juga dapat menambah serat dan memgurangi resiko lebih mudah lapar.
Kelima, jika lapar melanda saat belum jam makan, maka makanlah buah. Jika di pagi hari sebelum jam makan siang atau di sore hari sebelum jam makan malam kita sudah lapar, maka makanlah snack sehat, yaitu buah.
Makan buah dapat membantu kita kenyang dan tidak mempengaruhi penambahan berat badan kita.
Sayangnya nasi merah hambar rasanya dan lebih mahal bingits.