MENU

Insomnia Membuat Wanita Lebih Cepat Tua, Mengapa?

Menjaga waktu tidur normal adalah salah satu cara mencegah penuaan dini paling efektif.

SERUJI.CO.ID – Kebiasaan sering begadang dan tidur di bawah jam normal memiliki dampak cukup serius bagi wanita. Salah satunya adalah efek penuaan dini. Mulanya wajah akan nampak lelah akibat kurang tidur, hal ini membuat kulit tidak teregenerasi sebagaimana mestinya.

Saat anda tidur, tubuh memproduksi kolagen untuk menjaga elastisitas kulit. Namun, karena adanya gangguan tidur, membuat produksi kolagen terganggu akibatnya kerutan yang muncul terlihat lebih cepat. Kulit juga terlihat lebih cepat kusam dan tidak bercahaya.

Kesehatan kulit akhirnya menjadi terganggu. Tak hanya itu, kurang tidur juga membuat kulit tidak ternutrisi dengan baik dan berkurangnya kelembapan.

Belum lagi adanya masalah jerawat yang muncul, dipicu dari tubuh yang merasa lelah karena kurang tidur. Kondisi ini membuat tubuh stress dan melepas hormon kortisol, yang membuat tubuh menjadi mudah terkena radang.

- Advertisement -

Kolagen yang ada di lapisan kulit ini sifatnya sangat halus dan tipis. Saat anda kurang tidur dan kelelahan, pembuluh darah di daerah mata menjadi melebar dan menghitam. Sehingga kantung mata akan terlihat. (Nia)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan isi komentar anda
Silahkan masukan nama

TERPOPULER

TERBARU