Selama perjalanan Egi istirahat dan tidur di mesjid, tempat komunitas sepeda setiap daerah atau di area Flash Zone milik PT Telkom Indonesia.
Pengalaman buruk sempat ia alami saat mengunjungi area Flash Zone di Kota Banjar.
“Baru kali ini saya istirahat di kantor Telkom Kota Banjar di marahi dan tidak boleh istirahat di area wifi. Saya sempat kesal sama satpam, padahal di daerah lain baik-baik pegawai telkom nya,” kisah Egi.
Egi bertekad berkeliling Indonesia dengan sepeda ini. Perhitungan kasar perjalanan keliling Indonesia dengan sepeda ia prediksi akan memakan waktu 2 tahun.
Kisah perjalanan keliling Indonesia ini, ia catat di buku kecil dan diabadikan dengan kamera pocketnya. Tidak lupa ia menyiapkan buku khusus yang berisi stempel instansi di kabupaten/kota yang dikunjungi sebagai bukti telah ia singgahi.
Egi berharap agar masyarakat membiasakan hidup sehat dengan bersepeda. Menurutnya, banyak masyarakat yang belum sadar akan kesehatan lingkungannya.
Baca juga: Kemenpora Prakarsai Hari Bersepeda Nasional 19 November
“Dengan bersepeda sehat dan hemat BBM,” ujar Egi.
Egi akan tinggal di Kota Banjar selama lima hari untuk beristirahat dan memperbaiki sepedanya. Kemudian akan melanjutkan perjalanannya ke Bandung, dan Jakarta menuju Lampung. (Degum/Zyk)