JAKARTA, SERUJI.CO.ID – Pemilih yang telah mantap memilih Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sebagai saluran aspirasi politiknya, ternyata tidak semuanya sejalan dengan partai tersebut dalam hal memilih pasangan calon (paslon) dalam Pilpres 2019.
Dari hasil survei yang dilakukan lembaga survei Populi Center dari tanggal 23 September sampai 1 Oktober 2018 terkait peta elektabilitas pasangan calon Presiden pada Pilpres 2019, ditemukan sebanyak 42,5 persen pemilih PPP lebih memilih memberikan dukungan pada pasangan nomor urut 02, Prabowo-Sandiaga.
“Hanya 47,5 persen pemilih PPP yang akan memberikan suara pada pasangan nomor urut 01, Jokowi-KH Ma’ruf, yang diusung PPP dalam Pilpres 2019,” tulis Populi Center dalam rilis hasil surveinya yang diterima SERUJI, Rabu (24/10).
Baca juga: Survei: Hanya 54,5 Persen Pemilih Partai Demokrat Yang Akan Pilih Prabowo-Sandiaga
Sementara itu, dalam survei yang menggunakan metode multistage random sampling dengan margin of error +/- 2,53 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen tersebut, sebanyak 10,0 persen pemilih PPP belum tahu akan berikan suara pada paslon yang mana dalam pilpres 2019.
Survei Populi Center ini dilakukan dengan wawancara tatap muka pada 1.470 responden tersebut di 34 provinsi di Indonesia sesuai kaidah probability sampling. (ARif R)
Subhanallah, insyaallah PAS menang