MENU

AUI NTB SIAP BERGABUNG DALAM AKSI 112 DI JAKARTA

Mataram – Aliansi Umat Islam (AUI) Nusa Tenggara Barat (NTB) memastikan akan ikut bergabung dalam aksi 112, yang akan digelar di Jakarta pada hari Sabtu (11/2) mendatang.

Kepastian tersebut disampaikan ketua AUI NTB, Deddy AZ, saat dikonfirmasi melalui pesan singkat miliknya pada Selasa (7/2) malam. “Iya, AUI akan berangkat juga ke Jakarta,” terangnya.

Namun Deddy tidak bisa memastikan berapa jumlah rombongan yang akan ikut dalam aksi yang diinisiasi Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) MUI tersebut.

Rencananya rombongan AUI NTB akan bertolak ke Jakarta mulai tanggal 9 Februari. “Belum dipastikan jumlahnya.  Ada yang (mulai) berangkat tanggal 9,” kata Deddy.

Seperti diketahui, GNPF MUI kembali akan menggelar aksi turun ke jalan. Massa akan melakukan long march dari Monas ke Bundaran HI untuk menegakkan pesan Surat Al-Maidah ayat 51.  Jutaan massa ummat Islam dari seluruh penjuru Nusantara diperkirakan hadir, sebagaimana pada aksi sebelumnya pada 411 dan 212.

Meski izin untuk acara tersebut tidak dikeluarkan oleh Polda DKI, tetapi animo masyarakat yang hendak ikut dalam aksi semakin tak terbendung.

EDITOR: Iwan S

Ingin mengabarkan peristiwa atau menulis opini? Silahkan tulis di kanal WARGA SERUJI dengan klik link ini

10 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan isi komentar anda
Silahkan masukan nama

ARTIKEL TERBARU

BERITA TERBARU

TERPOPULER

Deddy Mizwar

Asmat, Suku Terkaya Indonesia?

5 Kelemahan Komunikasi Lewat Group Chat