NEW YORK, SERUJI.CO.ID – Mantan Presiden Amerika Serikat ke-41, George Herbert Walker Bush meninggal dunia pada usia 94 tahun, Jumat (30/11) malam.
Dilansir dari nytimes.com, sebelum kematian mantan presiden yang akrab George HW Bush, George W. Bush menelepon sang ayah.
George Bush mengatakan kepada sang ayah bahwa ia telah menjadi “ayah yang luar biasa” dan bahwa ia mencintainya.
Lalu ayahnya menjawab, “Aku juga mencintaimu.”
Itulah ucapan kata-kata terakhirnya.
Berita kematian George HW Bush diumumkan oleh putranya, mantan Presiden AS ke-43, George W. Bush pada Jumat malam.
“Jeb, Neil, Marvin, Doro, dan saya sedih untuk mengumumkan bahwa setelah 94 tahun yang luar biasa, Ayah kami tercinta telah meninggal,” kata George W. Bush dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan oleh juru bicara keluarga, Jim McGrath.
Juga terungkap, bahwa dalam beberapa hari terakhir, George HW Bush belum beranjak dari tempat tidur.
Tak lama, teman lama dan mantan menteri luar negerinya, James A. Baker III, tiba di rumahnya di Houston pada Jumat pagi untuk memeriksanya. Dan hampir 13 jam kemudian, George HW Bush meninggal dunia.
Mantan presiden AS itu meninggal di rumahnya di Houston, dengan dikelilingi oleh beberapa teman, anggota keluarganya, dokter, dan seorang menteri.
Menurut Baker, George HW Bush seperti sudah siap.
Ia terlihat ingin menjalani kehidupan 94 tahun dengan damai di rumahnya.
“Saat kami berbicara, ia seperti sudah siap,” ucap Baker.
Diketahui, George HW Bush menderita penyakit Parkinson selama bertahun-tahun.
Hal itu membuatnya sulit untuk berjalan dan berbicara. (SU05)