MENU

PKPU HI Resmikan “Sekolah Inisiatif” Bersama Kampung Dongeng di Lombok

LOMBOK, SERUJI.CO.ID – Gempa bumi yang terjadi di Lombok pada akhir Juli 2018 lalu, telah mengakibatkan kerusakan di wilayah Lombok dan sekitarnya. Dampak kerusakan yang terjadi di Lombok salah satunya adalah rusaknya fasilitas pendidikan seperti gedung sekolah. Hal ini mengakibatkan terhambatnya kegiatan belajar mengajar para siswa dan staff pengajar.

Oleh karena itu, PKPU Human Initiative berinisiatif untuk membangun ‘Sekolah Inisiatif’ yang bertujuan untuk mengembalikan semangat belajar mengajar untuk anak-anak di Lombok.

Peresmian ‘Sekolah Inisiatif’ dari PKPU Human Initiative bekerja sama dengan Kampung Dongeng Indonesia di Madrasah Al-Ikhsan, Desa Malaka, Lombok Utara. Pada peresmian ini dihadiri oleh Perwakilan Founder Kampung Dongeng Indonesia, Bunda Cinta.

“Sebelum sekolah ini dibangun saya menangis sedih karena melihat kondisi bangunan, Adik-adik dan masyarakat sekitar kehilangan tempat tinggal dan sekolahnya. Namun, kini saya kembali nangis karena haru bahagia dapat menyaksikan kebahagiaan adik-adik dan masyarakat sekitar kembali terbangun sekolah ini,” kata Bunda Cinta selaku Perwakilan Founder Kampung Dongeng Indonesia di Desa Malaka, Lombok Utara, pada Senin (9/12) lalu.

Selain dihadiri oleh Bunda Cinta, kegiatan peresmian tersebut juga dihadiri oleh Kepala Desa Malaka, Pejabat dan Kepala Madrasah. Kepala Desa Malaka, Akmaludin Ichwan mengatakan rasa terima kasih atas bantuannya kepada semua pihak yang terlibat.

“Kami berterima kasih kepada semua pihak yang sudah banyak membantu desa kami dalam merealisasikan dan melanjutkan cita-cita mulia anak-anak desa kami yaitu kembali dapat membangun sekola. Impian besar kami ingin jadikan Desa Malaka ini menjadi Kampung Pare (English Course) serta menjadi destinasi wisata unggulan di Lombok,” ujar Akmaludin Ichwan selaku Kepala Desa Malaka.

Setelah peresmian Sekolah Inisiatif di Madrasah Al-Ikhsan baik anak-anak, para guru bahkan masyarakat setempat tampak terharu bahagia dan bersyukur atas bantuan kemanusiaan dari PKPU Human Initiative.

PKPU HI berharap melalui pembangunan gedung sekolah ini nantinya dapat membangkitkan semangat belajar bagi para siswa-siswi yang terkena dampak gempa bumi di Lombok. (PKPU HI/Hrn)

Ingin mengabarkan peristiwa atau menulis opini? Silahkan tulis di kanal WARGA SERUJI dengan klik link ini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan isi komentar anda
Silahkan masukan nama

ARTIKEL TERBARU

BERITA TERBARU

TERPOPULER