Mengawali Hari Bakti Perbendaharaan  tahun 2018, KPPN Pacitan mengadakan kegiatan perbendaharaan menyapa dengan mengunjungi SMK N 1 Donorojo Pacitan pada Rabu (10/1).

Kegiatan ini merupakan rangkaian pelaksanaan Hari Bakti Perbendaharaan yang diperingati setiap tanggal 14 Januari yang bertujuan antara lain sebagai sarana komunikasi publik atas peran dan fungsi Direktorat Jenderal Perbendaharaan selaku pengelola fiskal pemerintah.

Sebagai momen special bagi seluruh insan Direktorat Jenderal Perbendaharaan, Kementerian Keuangan, Hari Bakti Perbendaharaan tahun ini banyak kegiatan yang  dilaksanakan secara nasional diantaranya adalah program perbendaharaan menyapa, yaitu program yang ditujukan kepada pelajar/mahasiswa untuk lebih memperkenalkan peran penting Direktorat Jenderal Perbendaharaan dalam mengawal APBN sebagai salah satu pendorong peningkatan pertumbuhan perekonomian nasional. Selain program perbendaharaan menyapa, juga terdapat program lain yaitu perbendaharaan berbagi dan perbendaharaan peduli.

“Dengan program perbendaharaan menyapa ini diharapkan masyarakat khususnya para pelajar dan mahasiswa lebih mengenal keberadaan Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Pacitan selaku instansi vertikal Ditjen Perbendaharaan dalam melayani pencairan dana APBN di Kab.Pacitan, serta mengenalkan pentingnya APBN dalam suatu negara. Harapannya para pelajar lebih sadar akan peran APBN sehingga ikut berpartisipasi aktif dalam menjaga dan mengontrol program pemerintah agar lebih akuntabel” terang Kepala KPPN Pacitan, Eko Permono Adi, dalam sambutan pembukaan.

Dipilihnya SMK N 1 Donorojo sebagai tempat diselenggarakannya acara tersebut merupakan wujud penghargaan atas kerjasama yang baik selama ini serta apresiasi atas prestasi SMKN 1 Donorojo sebagai juara pertama cerdas cermat keuangan negara yang diselenggarakan KPPN Pacitan beberapa waktu lalu.

Perbendaharaan menyapa kali ini dihadiri lebih dari 70 siswa jurusan akuntansi beserta para guru pembimbing dan humas SMK N 1 Donorojo. Dipandu oleh narasumber yang berpengalaman  dalam dunia pelayanan publik, Miftahudin SE, acara berlangsung meriah dan interaktif.  Para pelajar mengikuti kegiatan dengan antusias hal ini terlihat dari banyaknya tanya jawab dan ungkapan pendapat tentang APBN maupun peran KPPN Pacitan dalam mengawal APBN di Kab. Pacitan.

‘Terima kasih kami ucapkan kepada seluruh jajaran KPPN Pacitan yang telah berkenan menyampaikan informasi keuangan negara kepada para siswa-siswi SMK N 1 Donorojo, hal ini sangat membantu kami dalam mengenal peran dan fungsi APBN bagi masyarakat” demikian disampaikan Winarto, S. Ag mewakili Kepala SMK N 1 donorojo.

Dalam kesempatan tersebut, beberapa siswi SMK N 1 Donorojo juga menampilkan ketrampilan olah suara yang sangat memukau sebagai selingan acara dengan diiringi musik live oleh  alumni .
Semoga kegiatan seperti ini menjadi jembatan penghubung antara KPPN selaku kuasa bendahara umum di daerah dengan masyarakat disekitarnya, sehingga keberadaan KPPN semakin melekat dihati rakyat.(sry/jateng)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silahkan isi komentar anda
Silahkan masukan nama